Bupati Dan Wakil Bupati Tanjab Barat Akan Pantau Kinerja OPD Agar Menunjukkan Kinerjanya

Bupati Dan Wakil Bupati Tanjab Barat Akan Pantau Kinerja OPD Agar Menunjukkan Kinerjanya

Tanjabbar, Hajarnews.com – Bupati dan Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H. Anwar Sadat-Hairan SH meminta seluruh penjabat di lingkupan Pemkab Tanjabbar agar bisa menunjukkan kinerjanya.

Beliau juga akan mengedepankan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang berkualitas serta memiliki inovasi dalam pembangunan Kabupaten Tanjabbar Kedepannya.

“Kita tidak akan membedakan bedakan siapapun OPD nya. Namun, OPD harus memiliki kualitas serta memiliki inovasi dalam pembangunan Tanjabbar kedepannya,” ujarnya didampingi Wakil Bupati, Hairan SH.

Disinggung soal perombakan pejabat, Bupati menyebutkan seluruh pejabat di lingkup pemerintahan Kabupaten Tanjabbar nantinya akan di evaluasi.

“Kita memang akan meletakkan orang-orang yang berkualitas dan berkompetensi, kan yang di ujung tombak Bupati itu ada di OPD, di Kepala Dinas. Kita lihat dulu kinerjanya, Oleh karena hal-hal seperti itu (langsung mengganti) itu kita kesampingkan,” katanya.

“Mari kita kedepan bangun kompetensi yang sehat, yang memang mengedepankan isu-isu, ide-ide dan inovasi. Apalagi untuk menterjemahkan visi misi bupati yang terpilih saya kira tidak usah di khawatirkan hal-hal seperti itu (langsung mengganti,red) berjalan secara alamiah saja,” timpalnya.

Disisi lain, kata Bupati Tanjabbar terpilih itu dirinya akan menilai selama enam bulan ini dan sudah menyiapkan kriteria untuk menilai orang-orang yang dianggap berkompetensi untuk membantunya mewujudkan visi misinya.

“Kita punya waktu enam bulan dan saya sudah buat materi, karena saya orang akademik, dosen dan saya kasih ke OPD, dan mereka tinggal jalankan dan saya tinggal conteng, inovasi dan pergerakan mereka berapa bulan mereka bisa capai. Insyaallah itu yang kita lakukan,” tegasnya.

Anwar Sadat menyebutkan selama enam bulan kedepan, tidak ada resuffle atau perombakan pejabat dan akan berjalan seperti biasanya dengan aturan pemenuhan kriteria di atas.

“Insya allah enam bulan kita jalan biasa-biasa. Kita ikuti prosedur kita ikuti aturan dan ketentuan yang berlaku. Tidak serta merta langsung memecat. Insya allah kita berusaha pegang aturan itu,” Tukasnya. (M. Deni/*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *