Bupati Tanjab Barat Panan Perdana Pisang Cavendish Desa Purwodadi

Bupati Tanjab Barat Panan Perdana Pisang Cavendish Desa Purwodadi

Tebing Tinggi, Hajarnews.com – Guna mendorong dan menumbuh kembangkan semangat masyarakat dibidang pertanian dan perternakan, Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H.Anwar Sadat,M.Ag melakukan panen perdana pisang Cavendish dan mengunjungi peternakan sapi kelompok tani Temak Sido Makmur di Desa Purwodadi Selasa, (14/12/22) siang.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya Bupati menyampaikan apresiasinya terhadap semangat dan kegigihan para peternak dan petani pisang Cavendish.

”Saya sangat mengapresiasi kepada kelompok tani Temak Sido Makmur yang sukses mengelola perkembang biakan bantuan sapi oleh pemerintah. Dan panen pisang Cavendish kita jadikan pilot project sentra pengembangan pisang unggulan ini,” tutur bupati.

Ditambahkan bupati, dengan suksesnya Desa Purwodadi, dalam bidang pertanian dan perternakan bisa menjadi contoh dan motivasi bagi kelompok tani lainya khususnya kelompok tani yang berada di Kecamatan Tebing Tinggi.

“Ini sebuah upaya dan usaha yang sangat bagus, kita dari pemerintah akan selalu mendorong dan membantu para petani dalam mencari peluang pasaran untuk bekerjasama dengan pihak luar daerah dan kita harapkan Tanjabbarat bisa mesuplai daging,” ujar Bupati.

Terkait pisang Semoga hal ini menjadi contoh dan motivasi bagi kelompok tani lainya khususnya kelompok tani yang berada di Kecamatan Tebing Tinggi.

“Pemerintah akan selalu mendorong dan membantu para petani kita mencari peluang pasaran untuk bekerjasama dengan pihak luar daerah dan kita harapkan Tanjab Barat bisa mesuplai berapa daging,” harap Bupati.

Sementara terkait keberhasilan petani membudidayakan pisang Cavendish. Bupati mengatakan akan mengembangkan menjadi produk unggulan kabupaten Tanjab Barat.

“Panen Pisang Perdana ini merupakan bukti keberhasilan dari program pertanian di Kecamatan Tebing tinggi dan bekerjanya para kelompok Tani,” tutup Bupati. (MD/Adv)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *