Tanjabbar Zona Merah, Wabup Berlakuķan Jam Malam Selama Dua Minggu

Tanjabbar Zona Merah, Wabup Berlakuķan Jam Malam Selama Dua Minggu

Kualatungkal, Hajarnews.com – Wabup Hairan SH melakukan penijauan Fasilitas terkait penanganan pasien isolasi covid 19 di Balai Adat, sehubungan pemetaan Zonasi covid 19 Kab Tanjabbar masuk kategori zona merah, Minggu (20/06/21).

Turut hadir, Wakapolres Tanjab Barat Kompol Al Hajat S.I.K, Asisten 1 Hidayat, SH. MH, Kadis Kesehatan Ibu Andi Pada, Kadis Sosial Syafrudin, Kadis BPBD Zulkiplì, Kasat Pol PP Endang Surya.

Wabup juga menyempatkan diri melihat kondisi pasien yang melakukan isolasi di Balai Adat, dilanjukan penijauan pasien Covid 19 di Eks Puskesmas Tungkal II.

Kegiatan Wabup diakhiri dengan peninjauan lapangan tim yg melaksanakan himbauan jam malam di Daerah Parit 1 Kuala Tungkal.

Disela-sela kegiatannya Wakil Bupati Hairan, SH. mengatakan, mulai malam ini akan diberlakukan Jam Malam mulai jam 23.00 hingga 14 hari kedepan.

“Kita minta ke pada pemilik Warung dan usaha untuk membatasi jualan nya hingga pukul 23.00,” tegas Wabup.

Penetapan zona merah Covid 19 seminggu sekali, kita evaluasi jika nanti turun silahkan buka kembali, untuk saat ini kita membatasi hanya hingga pukul 23.00.

“Kita sudah banyak yang diisolasi sekitar kurang lebih 68-70 pasien dan ini jangan sampai bertambah,” harapnya.
(OD/*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *